Review Maybelline Fit Me Matte + Poreless Foundation 220 Natural Beige

Beauties, rasanya sudah cukup lama saya gak bahas foundation karena memang jarang sekali dapat foundation yang klik di hati. Nah, kali ini saya akan bahas produk yang sempat booming pada awal tahun 2015 dan kemudian pada akir tahun ini masuk ke Indonseia secara resmi. Yap, Maybelline Fit Me Foundation. Saya termasuk yang telat banget sih coba Maybelline Fit Me Foundation disaat semua orang mulai coba-coba saya masih gak tertarik sampai akhirnya ikutan coba juga setelah Maybelline Fit Me masuk Indonesia. Kenapa harus tunggu masuk Indonesia dulu? Karena saa malas coba-coba dan main-main sama foundation, kalau beli online bisa jadi terlalu terang atau terlalu gelap atau undertonenya gak cocok kan kalau sudah resmi masuk Indonesia bisa colek-colek di counter. Hihi.
Maybelline Fit Me punya dua jenis foundation yang satu adalah Matte+Poreless dan satunya adalah Dewy+Smooth. Dari namanya sudah tahu lah yah perbedaanya apa. Nah, yang paling laku keras adalah seri Matte+Poreless seperti yang saya punya. Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation yang saya punya adalah nomer 220 Natural Beige untuk nomer dan shade lain ada lumayan banyak kok. Tinggal pilih sesuai warna kulit.

Pertama saya bahas tentang packaging atau  kemasan. Kemasan Maybelline Fit Me Foundation berbentuk kotak berukuran 30ml. Kemasannya terbuat dari kaca yang lumayan tebal, punya saya pernah jatuh sekali tapi masih baik-baik saja. Cuma untuk jaga-jaga jangan sampai jatuh karena raca memang rentan pecah seperti hati. *lahsitucurhat*
Botol kacanya transparant, isinya langsung terlihat. Design-nya pun simple dan pada belakang kemasannya terdapat keterangan produk.
Ingredientsnya pun tertulis jelas dibalik kemasan Maybelline Fit Me Foundation, tapi harus di kletek dulu bagian hitamnya. Hehe. Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation di klaim sebagai foundation yang di khususkan untuk kulit berminyak karena memiliki hasil matte dan menyamarkan pori-pori, selain itu di klaim juga memberikan hasil yang natural dan dapat mengcover pori-pori besar.

Satu yang bikin saya rada sebel sama Maybelline Fit Me Foundation adalah mulut kemasannya, bolong besar gitu. Bikin produk yang dikeluarkan bisa saja kebanyakan, karena foundation ini termasuk ke liquid foundation. semoga kedepannya diganti pump deh. Biar lebih irit juga pakainya, haha.

Shade yang cocok di saya adalah 220 Natural Beige, shade ini salah satu best seller di Indonesia karena warnanya kebanyakan cocok untuk kulit Indonesia, warnanya gak terlalu terang dan gak terlalu gelap. Undertonenya kuning, tapi gak kuning banget masih sangat natural.
Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation 220 Natural Beige warnanya pas di kulit saya, pas banget pokoknya.

Setelah apply Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation walaupun di klaim matte, tapi gak totally matte. Masih ada glowing-nya sedikit dan itu yang membuat foundation ini terlihat natural. Walaupun foundation tapi serius Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation ringan banget di kulit, bahkan dilayer dua kali pun masih tetap terasa ringan.

Coverage Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation adalah medium to high, untuk layer pertama dia menyamarkan noda bekas jerawat dan setelah di layer lagi barulah menutupi noda dengan sempurna.

Untuk kekuatan menyamarkan pori-pori pun saya rasa ukup bagus, pada layer pertama pori-pori sudah samar dan pasa layer kedua tertutup dengan sempurna. 

Secara performa Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation sangat baik, tapi sayangnya karena saya memilih shade yang pas di kulit setelah beberapa lama penggunaan Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation mengalami oxidize atau penurunan warna, turunnya cuma sedikit sih gak bikin wajah jadi kucel atau jelek gitu jadi saya sarankan set foundation dengan bedak yang lebih terang. Kebanyakan foundation dengan hasil matte akan mengalami cracking tapi Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation sama sekali tidak. Setelah dipakai memang hasilnya matte tapi di kulit tetap lembut dan terasa halus gak kering sama sekali.
Foto diatas saya pakai Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation 220 Natural Beige, warnany aps dikulit tapi seperti saya bilang setelah beberapa lama sekitar 2 jam akan mengalami oxidize sedikit, sedikit sekali jadi masih bisa di toleransi. Sayangnya Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation tidak memiliki SPF jadi sebelumnya jangan lupa pakai sunblock dulu yoooo~
Terus Maybelline Fit Me Matte+Poreless Foundation bikin komedoan gak? Di saya sih engga yah, komedo tetap ada tapi masih normal gak jadi tambah banyak atau berkurang. So far, foundation yang sempat booming dan sekarang banyak di gandrungi ciwik-ciwik di Indonesia ini cocok di saya dari segi performa atau harga, haha. Harganya sekitar 145k di Counter Maybelline.


XOXO 

13 comments

  1. nah ini yg kupengen Cy. pengen yang 220 cuma katanya kan oxidize, nah pengen yang setingkat diatasnya (di indo adanya cuma yang shade 128).. nah takutnya itu terlalu terang di muka T.T


    tulisandarihatikecilku.blogspot.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Oxy ga oxy banget ko, cuna turun dikit di set sama bedak nya aja yang 220,udah nolong 128 keterangan emanng hihiii

      Delete
  2. Pressed powdernya doooong review jugaaaa.

    ReplyDelete
  3. ya ampun racun line fit me-nya maybelinne kenceng banget ya *kekepin dompet*
    yay aku jadi follower ke 100 via gfc.lol

    http://thethree-petals.blogspot.co.id

    ReplyDelete
    Replies
    1. Beli ayo beliiiii gak nyesel.loooo~

      Maacih dah follow. Udh di follow juga yahhh^^

      Delete
  4. Makin fix pengen beli wkwkwk. Nunggu diskon akhir tahun ah~ #gamaurugi xD

    www.magellanictivity.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Colek - colek dong kalo ada diskon. Ikutannnn~~~~ haha

      Delete
  5. Makin galau Fit Me! atau Colorstay. Huaaaaa Dx

    https://isthiud.blogspot.co.id/

    ReplyDelete
    Replies
    1. 22nya aja isthi. Aku juga ake 22nya hasilnya ga beda jauhhh~ hihihiii

      Delete
  6. udah lamaaa pengenbeli tapi galau antara 228 apa 230, kayaknya 220 bakalan terang di muka ku yg semi kecoklatan inii, cari yg share in jar dulu lah~

    lumierelight.blogspot.co.id

    ReplyDelete
  7. Eh baru ngeuh di layer 2 kali gt oke ya, biasanya diriku cuma 1 layer 😉. Setuju ga dead matte,dan ringan yaa.


    https://coretantanganwinda.wordpress.com

    ReplyDelete
  8. Bagusan maybelline atau make over ?

    ReplyDelete

Komentar Kasar, SARA, PROMOSI/BERJUALAN, akan dihapus. TOLONG UNTUK TIDAK MENULIS LINK HIDUP JUGA. ^^