First Impression Safi White Expert Illuminating Day Cream & Safi WhiteExpert Ultimate Essence

Beauties, masuknya brand Safi Skincare asal Malaysia membuat saya penasaran. Beberapa produk Safi sudah pernah saya coba dan ternyata bagus loh. Produk pertama yang saya coba adalah Safi White Expert Makeup Remover dan Safi White Expert 2 in 1 Cleanser and Toner. Kedua produk tersebut akan saya bahas pada posting terpisah. Fyi, Safi merupakan Brand skincare halal dari Malaysia, sama seperti Wardah. Hange harganya pun tergolong murah dan rangkaiannya pun banyak. Ada yang berfungsi sebagai anti anging, mencerahkan dan memutihkan salah satunya seri White Expert ini.

Pada posting kali ini saya akan membahas dua produk Safi seri White Expert. Kedua produk ini saya dapat langsung dari Safi Indonesia, karena waktu itu Safi mengadakan event di Bandung. Sayangnya saya gak bisa hadir, jadi mereka mengirimkan beberapa produk untuk dicoba. Memang, produknya saya dapat secara cuma-cuma tapi tulisan ini 100% jujur looohhh.... Gak usah takut, kaga dibayar gue buat bagus-bagusin brand. Haha.


Produknya adalah First Impression Safi White Expert Illuminating Day Cream & Safi White Expert Ultimate Essence. Dua produk ini sudah saya gunakan selama 2 minggu lebih dan setelah tulisan ini tayang masih tetap saya gunakan kok.

Mulai dari kemasan, Safi White Expert Series memiliki kemasan berwarna putih dengan aksen warna biru. Tiap seri punya warna kemasan masing-masing ya, seperti seri anti anging lebih didominasi warna ungu dan gold. First Impression Safi White Expert Illuminating Day Cream dan Safi White Expert Ultimate Essence hadir dengan dus berwarna putih. Pada tiap sisi dus sudah tertera keterangan produk dengan cukup jelas.


Kemasan produknya sendiri terbuat dari plastik berwarna putih (essencenya) dan jar kaca (day creamnya) Dari segi kemasan gak ada masalah. Saya suka.


First Impression Safi First White Expert Ultimate Essence



Ini adalah essence yang dapat digunakan pada siang dan malam hari sebelum krim. Safi White Expert Ultimate Essence memiliki kandungan utama habbatus Sauda dan OxyWhite. Manfaat Habbatus Sauda sudah dipercaya sejak dulu sebagai obat untuk segala jenis penyakit. Kandungan antioksidan dalam Habbatus Sauda dipercaya dapat mencegah kulit terpapar dari radikal bebas serta mencerahkan dan memberi kesegaran pada kulit. Manfaat Oxywihite untuk mengikat oksigen didalam kulit kita dan membuat kulit terlihat lebih segar.

Ingredients Safi White Expert Ultimate Essence  :


Klaim Safi White Expert Ultimate Essence adalah untuk membantu membuat kulit tampak lebih cerah, memudarkan hyperpigmentasi pada kulit, meratakan warna kulit, membuat kulit tampak lebih segar, menyejukan kulit dan melembutkan serta memberi hidrasi pada kulit.


Tektur Safi White Expert Ultimate Essence seperti gel cream yang ringan, walaupun ini adalah essence tapi buat saya tekturnya terlalu kental disebut essence sih, lebih seperti gel cream kesukaan saya. Warnanya putih dan aromanya bunga-bungaan khas Safi (kalau pernah coba produk Safi pasti tahu) semua rangkaian Safi White Expert wanginya seperti ini. Wanginya cukup kuat dan stay, kalau kalian sensitif dengan wewangian yang kuat mungkin gak akan suka dengan produk ini. Saat diaplikasikan terksturnya brubah sedikit cair dan ada sensasi adem selama beberapa saat, setelah itu produknya meresap dengan baik tanpa meninggalkan rasa lengket. Walaupun tidak lengket tapi kulit terasa lembab.

First Impression Safi White Expert Illuminating Day Cream



Sama seperti Safi White Expert Ultimate Essence kandungan utama dalam Safi White Expert Illuminating Day Cream adalah Habbatus Sauda dan Oxywhite. Safi White Expert Illuminating Day Cream adalah krim yang digunakan pada siang hari setelah Essencenya. Kandungan SPF15PA++ didalamnya berfungsi sebagai perlindungan terhadap paparan sinar matahari. Walaupun sudah mengandung SPF15 saya sih selalu menggunakan sunblock lagi, karena SPF yang terkandung dalam Safi White Expert Illuminating Day Cream masih kurang untuk saya.


Klaim Safi White Expert Illuminating Day Cream adalah membantu melindungi kulit dari UVA dan UVB serta membantu mengatasi penggelap kulit akibatnya. menghaluskan kulit dan mencerahkan.

Ingredients Safi White Expert Illuminating Day Cream:



Tektur Safi White Expert Illuminating Day Cream  seperti cream pada umumnya, warnanya putih dan lebih kental dari essencenya. Aromanya bunga-bungaan sama seperti Essence. Walaupun mengandung SPF15 Safi White Expert Illuminaing Day Cream tidak menimbulkan whitecast diwajah. Sejujurnya, saya kurang suka menggunakan produk berbentuk krim seperti ini karena kebanyakan lengket apalagi jika digunakan sebelum foundation bisa rusak foundationnya. Tapi Safi White Expert Illuminating Day Cream sama sekali enggak, walaupun teksturnya cream saat diaplikasikan cepat meresap dan tidak lengket. Kulit terasa lembab dan halus. Dipakai dibawah foundation masih nyaman kok, gak bikin foundation meleleh.

Sebaiknya gunakan Safi White Expert Illuminating Day Cream tipis-tipis saja karena kalau terlalu tebal saya ngerasanya wajah agak gerah dan lebih cepat berkeringat terutama bagian hidung.


Setelah kurang lebih dua minggu menggunakan  Safi White Expert Illuminating Day Cream & Safi White Expert Ultimate Essence yang saya rasakan sih kulit jadi lembab dan halus, untuk efek mencerahkannya sudah terlihat tapi tidak terlalu signifikan karena memang pemakaiannya belum satu bulan. Dari kedua produk ini yang paling saya suka tentu essencenya karena teksturnya  ringan dan memiliki sensasi adem saat digunakan.

XOXO

No comments

Komentar Kasar, SARA, PROMOSI/BERJUALAN, akan dihapus. TOLONG UNTUK TIDAK MENULIS LINK HIDUP JUGA. ^^