Althea Box: Review Laneige Clear C Advanced Effector

Beauties, kalau dihitung sudah entah keberapa kali saya belanja di Althea sejak Althea sudah bisa pengiriman lagi ke Indonesia. Sejatuh cinta itu belanja di Althea loh, selain harga produknya lebih murah ketimbang onlineshop di sini bisa dipastikan produknya Original. Saya pernah tuh belanja di onlineshop produk skincare Korea bilangnya ori taunya fake. Sebel ! 

Pssst, banyak gratisannya juga loh sekarang kalau belanja di Althea, freeongkir pula setiap pembelanjaan minimal 299K ! 

Produk-produk yang tersedia di Althea juga lumayan komplit, walaupun ada beberapa brand yang belum tersedia tapi brand-brand besar dengan produk unggulan mereka seperti Laneige tersedia cukup lengkap. Yaaaa, kita doakan saja semoga kedepannya lebih lengkap lagi ya. 

Bulan ini saya gak belanja banyak di Althea, kebetulan stock skincare masih banyak. Saya beli Laneige Clear C Advanced Effector dan It's My Cleansing Foam. Terus dapat Mise-En-Scene Perfect Hair Serum sebagai produk gratis dari Althea bulan Maret. Fyi, hampir tiap bulan Althea punya produk gratis seperti ini loh untuk dibagian. Makanya belanja yang rajin, HAHA. 

Dalam Althea Box kali ini yang jadi jawaranya adalah Laneige Clear C Advanced Effector, It;s My Cleansing Foam saya beli karena murah, sekitar 30ribuan dan belum sempat dicoba jadi nanti dibuat review terpisah. Mulai pembahasan Laneige Clear C Advanced Effector yang sudah saya inginkan sejak lama karena reviewnya bagus-bagus dan cukup meyakinkan. Produknya datang dalam box besar. Nah, didalam boxnya terdapat satu botol Laneige Clear C Advanced Effector dan satu box kapas untuk mengaplikasikan produk. Kapasnya berisi 60 lembar. 
Kemasan Laneige Clear C Advanced Effector terbuat dari botol kaca berwarna pink transparant ukuran 150ml, tutupnya terbuat dari stainless. Secara kemasan kerasa banget berat dan mahalnya yah. Bukan kemasan ala-ala gitu. 

Botolnya juga dilengkapi dengan pump, ini saya agak sedikit kecewa sama pumpnya yah. Sebagai sobat misqueen sekali tekan produknya keluar banyak banget, bisa dipakai diwajah, leher dan tangan. Jadi boros gitu. Saya sih biasanya pakai setengah pump untuk sekali penggunaan. 

Tekstur Laneige Clear C Advanced Effector cair seperti air, ada aroma segar yang tidak terlalu menyengat. Saat diaplikasikan produknya cepat meresap ke kulit. Fungsi utama Laneige Clear C Advanced Effector adalah sebagai booster, digunakan pada step awal setelah toner untuk membantu kerja maksimal skincare yang kita gunakan setelahnya. 

Kandungan utama Laneige Clear C Advanced Effector adalah 92,5% Superberry Extract yang dimana kandungan vitamimn C nya lebih baik dari pada vitamin C pada umumnya sehingga dapat mencerahkan kulit lebih cepat. Produk ini bisa jadi alternatif untuk kalian yang mau mencerahkan kulit namun alergi dengan vitamin C. 

Tadi saya sebutkan bahwa dalam kemasan Laneige Clear C Advanced Effector juga terdpat 60 lembar kapas. Tidak seperti kapas kebanyakan, kapas bawaan Laneige ini memiliki 2 sisi yang berbeda. satu sisi tidak bertektur san satu sisi lainnya bergelombang. Untuk yang bergelombang (gambar atas) fungsinya sebagai eksfoliator untuk memperhalus lapisan kulit dan mengangkat sel kulit mati. Sementara lapisan tidak bertekstur fungsinya untuk menjaga kelembaban kulit saat penggunaan produk. Memang, dianjurkan penggunaan Laneige Clear C Advanced Effector ini 3 pump sampai kapas benar-benar basah. Tapi kebali lagi pada teori penghematan saya pakai hanya stengah pump tanpa kapas, jadi langsung dituang ketangan lalu diaplikasikan ke wajah dengan menepuk-nepuk lembut. 

Result?
Saya sudah pakai Laneige Clear C Advanced Effector selama kurang lebih dua minggu, dipakai hanya pada malam hari karena siang saya jarang pakai skincare kecuali sunblock. Hasilnya kulit jadi terasa halux, komedo diarea hidung mulai berkurang. Wajah terlihat lebih cerah tapi tidak yang sampai terlihat banget belang. Untuk bekas jerawat belum tampak progres ya, karena pemakaian baru 2 minggu. Sementara untuk jerawat terasa perih saat terkena produk ini, tapi lantas lebih cepat kering. 
Selama saya menggunakan Laneige Clear C Advanced Effector belum apa perubahan yang benar-benar wow karena mungkin ini hanya booster. Tapi dengan hasil yang saya dapat diatas sudah cukup memuaskan. Sekarang malah ketagihan ingin pakai serumnya. 

Harga Laneige Clear C Advanced Effector IDR 450.000 di Althea. Worth to buy untuk ukuran 150ml plus cotton pad. Tips pakainya hemat-hemat aja Beib. 

XOXO




No comments

Komentar Kasar, SARA, PROMOSI/BERJUALAN, akan dihapus. TOLONG UNTUK TIDAK MENULIS LINK HIDUP JUGA. ^^