Review Yves Saint Lauret Gloss Volupte Golden #30

Hai, tadinya saya jarang sekali punya lipgloss hanya punya satu dari Guerlain disini sisanya lip balm. Beberapa waktu lalu kebetulan IG @lovmylip mengirimi saya lipgloss yang harganya lumayan mahal untuk ukuran lipgloss, sekitar 200k. Yap, ini dia Yves Saint Lauret Gloss Volupte Golden #30 atau biasa enaknya saya sebut YSL Gloss Volupte Golden #30.

Packaging YSL Gloss Volupte Golden #30 terlihat mawah banget dengan nuansa gold mulai dari dus sampai tutupnya. Memang sudah ciri khas YSL hampir semua produknya memiliki warna gold.

Pada dus YSL Gloss Volupte Golden #30 tercantum Ingredients dan POD 24 bulan setelah kemasan dibuka. 
 
Dibagian bawah kemasan YSL Gloss Volupte Golden #30 terdapat juga shade dari lipgloss tersebut.
Untuk kemasan lipgloss nya sendiri tabungnya terbuat dari plastik bening yang memudahkan kita melihat langsung isi lipglossnya.
Terlihat warna YSL Gloss Volupte Golden #30 agak orange dengan glitter.

Aplikator YSL Gloss Volupte Golden #30 seperti kebanyakan liquid lipstick atau lipgloss aplikatornya menyatu dengan tutup.
Jujur saja sejauh ini aplikator YSL Gloss Volupte Golden #30 adalah aplikator lipgloss atau liquid lipstick terbaik yang pernah saya punya, aplikatornya berbentuk ketupat dan lentur. Pada bagian tengahnya bolong, tapi karena pada gambar tertutup oleh lipglossnya jadi gak kelihatan. Aroma YSL Gloss Volupte Golden #30 manis, kaya permen.

Pada awalnya saya memiliki ekspetasi berlebih terhadap lipgloss ini, warnanya yang terlihat orange awalnya saya kita akan memberikan hint orange di bibir, tapi tenyata warnanya emas dan sheer. Gitternya banyak banget cenderung lebay.
Setelah swatch ditangan saya hapus ternyata glitternya masih nempel dan susah dihilangkan. Setelah diaplikasikan kebibir hasilnya seperti ini:
Sama sekali tidak memiliki coverage bahkan warna gold-nya sama sekali tidak keluar. Tapi teksturnya enak sih tidak lengket, malah cenderung licin.  YSL Gloss Volupte Golden #30 ini bisa digunakan setelah matte lipsick atau lip cream unuk memberi kesan bibir lebih bervolume. Tapi kalau single use sih hasilna seperti diatas, kaya makan gorengan sekilo :p

Sangat disayangkan lipgloss dengan harga lumayan mahal tapi hasilnya seperti ini (untuk shade golden) kalau untuk yang lainnya mungkin warnanya lebih keluar kali yah.

XOXO


1 comment

  1. Sayang banget yah hasilnya kurang maksimal..
    kayanya iya harus pakai lipstik berwarna dulu ya..

    ReplyDelete

Komentar Kasar, SARA, PROMOSI/BERJUALAN, akan dihapus. TOLONG UNTUK TIDAK MENULIS LINK HIDUP JUGA. ^^