Review Looke Cosmetics Holy Lip Series Shade Hebe & Luna

Review Looke Cosmetics Holy Lip Series Shade Hebe & Luna . Dipostingan kali ini saya beneran girang banget. Beberapa minggu lalu  Anniversary Bandung Beauty Bloggers dan salah satu Goodie bagnya adalah Looke Cosmetics. Looke Cosmetics ini adalah brand lokal yang kata Seus Arum adalah sister brand Avoskin. Produk Looke Cosmetics Holy Lip Series tentunya lip cream dan lip polish . Nah, yang bikin saya kegirangan super girang adalah AKHIRNYA ADA JUGA LIP POLISH. Haha

Jujur saya agak bosan dengan lip cream, makanya saat tahu Looke Cosmetics mengeluarkan lip polish juga udah pengen punya banget, eh taunya dapat dari Goodie Bag. He.He.He.
Saya itu cinta sama lip gloss, dan sejauh ini lip gloss terenak yang pernah saya pakai adalah lip glossnya Guerlain. Saya sempat punya, tapi karena mahal banget jadi gak repurchase.
Looke Cosmetics Holy Lip Series yang saya dapat shade Hebe dan Luna. Shade Hebe adalah lip cream biasa dan Luna adalah Lip Polish. Setiap shade ditulis denan jelas pada bagian depan boxnya.

Looke Cosmetics Holy Lip Series  hadir dengan dus berwarna hitam matte, dengan sedikit aksen yang memberi kesan elegan. Keunikan dus Looke Cosmetics Holy Lip Series  ini adalah cara membukanya yang tidak seperti kebanyakan dus lip produk yang dibuka dari atas tapi dibuka dari samping.
Pada bagian belakang dus Looke cosmetics Holy Lip Series terdapat keterangan produk dan Ingredients.
Disana dijalaskan Looke Cosmetics Holy Lip Series Lip Cream memberikan hasil akhir yang matte dengan tekstur ringan dan tahan hingga berjam-jam tanpa membuat bibir terasa kering karena mengandung nutrisi didalamnya.
Sementara untuk Looke Cosmetics Holy Lip Series Lip Polish dijelaskan sebagai lip gloss dengan kandungan Vitamin E dan Shea Butter yang dapat melembabkan bibir dan memberikan kean bibir lebih bervolume.

Kemasan Looke Cosmetics Holy Lip Series bentuknya silinder ramping, nettonya 4ml. Materialnya plastik tebal yang lumayan berat, pada bagian tutupnya berwarna silver metalik. Secara keseluruhan terkesan mewah dan tidak murahan.
Seluruh shade Looke Cosmetics Holy Lip Series terdiri dari 4 lip cream dan 1 lip polish. Pilihan warnanya nude yang dapat digunakan oleh semua skinone.
Pada bagian bawah dus dan produknya terdapat nama shade dan warnanya.
Aplikatornya nyaman digunakan dan empuk, baik lip cream maupun lip polishnya. Tekstur apliktornya seperti handuk jadi banyak mengangkat produk. Sekali celup sudah bisa digunakan untuk seluruh bibir.

Nah, untuk tekstur Looke Cosmetics Holy Lip Series Lip Cream teksturnya creamy, tidak cair sama sekali. Aroman ya pun enak, manis seperti kue. Masih nyaman digunakan. Sementara untuk tekstur lip polishnya kental dan pekat. Bisa digunakan sebagai lip gloss biasa atau digunakan sebagai lip topper setelah lip creamnya. Aromanya sama seperti lip cream manis-manis kue, enak banget.

Looke Cometics Holy Lip Cream Hebe, warnanya nude coral, warna natural yang cocok digunakan sehari-hari. Foto diatas warnanya memang kaya ngepink mauve. Tapi aslinya nude coral. Kurang lebih warnanya seperti yang saya pakai difoto ini.

Looke Cometics Holy Lip Polish Luna, warnanya bening pink gitu. Tekstunya lumayan pekat dan ada sedikit shimmer didalamnya. Glitter ini memberikan efek lapisan bibir seperti berkaca, cantik banget. Bisa digunakan sebagai lip gloss atau digunakan diatas lip cream sebagai topper

Looke Cosmetics Holy Lip Series Hebe + Luna.
Soal pigmentasi, Looke Cosmetics Holy Lip Cream sangat bagus, sekali oles bisa menutup warna bibir. Karena teksturnya creamy saat digunak masih terasa pakai lip cream walaupun gak terlalu terasa berat dan kering. Sementara untuk Looke Cosmetics Holy Lip Polish saya cinta pake banget karena ini tuh lip gloss kedua yang nyaman digunakan, ngasih efek basah-basah manja gitu.

Untuk daya tahannya, Looke Cosmetics Holy Lip Cream lumayan bertahan lama, untuk waktu 4-5 jam memang sedikit memudar, tapi karena warnanya yang menyerupai warna bibir saya, saat pudar pun masih terlihat bagus. Sementara intuk Looke Cosmetics Holy Lip Polish, daya tahannya standa lipgloss sih yah, cuma yang saya rasakan setelah dihapus bibir terasa lebih lembut dan lembab.
Looke Cosmetics Holy Lip Cream juga masih transfer sedikit, sedikiiittt banget. Kecuali ditumpuk bersamaan dengan Lip Paintnya sudah tentu nempel dimana-mana. Tapi buat saya sih gak masalah karena selama nyaman digunakan. Luntur kan bisa diapply ulang. Daripada pakai lip cream yang beneran matte gak transfer sama sekali tapi super bikin bibir kering dan berdarah, kan serem.

Beli Looke Cosmetic Holy Lip Series di Looke Cosmetics harganya Rp.139.000,-

XOXO


3 comments

  1. hebe + lunanya lucu sekali. Kalo di foto emang ga keliatan coral ya..

    sorayachaniifaa.blogspot.com

    ReplyDelete
  2. aku salfok sama packagingnya loh ka. Cakep bener itu packagingnya :D
    btw kusuka sama HEBE, cantik bener warnanya OMAYGAT

    ReplyDelete
  3. Hebe sama Luna bak jodoh ya, Cya. Warnanya matchy-matchy, jadi ngga pusing nyari pasangannya lagi kalau mau glossy finish :)

    Btw, foto aplikatornya ngeblur euy heheh ;)

    ReplyDelete

Komentar Kasar, SARA, PROMOSI/BERJUALAN, akan dihapus. TOLONG UNTUK TIDAK MENULIS LINK HIDUP JUGA. ^^