Review MAC Lipstick Pink Pigeon (Matte)

Hai beauties, saya punya banyak sekali hutang review dengan kesibukan diluar blogging yang belakangan membabi buta beberapa draf belum sempat saya posting. Termasuk review kali ini tentang MAC Lipstick pertama saya, yaitu shade Pink Pigeon. Waktu kalian baca posting ini, MAC Lipstick Pink Pigeon ini sudah entah dimana. Yap, saya teledor sampai dia sepertinya jatuh di satu tempat dan hilang. Tapi gak apa-apa setidaknya saya masih punya kenangan bersama MAC Lipstick yang hilang dengan postingan ini. Mendadak melow bu??



Saya dapet MAC Lipstick Pink Pigeon dengan harga 295k di online shop. Kalau ditanya nama online shopnya saya lupa deh, atau kalian bisa search di Instagram pakai hastag #jualmaclipstick gitu aja kelar. Pertama saya akan bahas tantang packaging, saya rasa packaging MAC lipstick bentuknya sama semua, tanpa ada pembeda matte, satin atau glossy, tapi di bagian bawah lipsticknya tertulis kok finishing dari setiap warna. Kemasannya berwarna hitam dilengkapi dengan dus, pada tutup lispsticknya terdapat tulisan "MAC" really simple packaging, isn't it?


Ditiap sisi dus MAC Lipstick Pink Pigeon terdapat keterangan Ingredients dan barcode code produksi dari lipstick ini, tertulis juga Made in Canada.


MAC Lipstick Pink Pigeon yang saya punya warnanya bright pink, gonjreng banget lah. Untuk yang suka lipstick pink dengan warna terang aku rekomendasikan Pink Pigeon ini. Pertama kali dibuka tutupnya aroma MAC Lipstick langsung tercium, wanginya seperti kue. 
MAC Lipstick pink Pigeon ini saat di oles warnanya langsung "keluar" dan tidak seret, terasa kandungan pelembabnya. Tapi setelah di biarkan beberapa saat bibir mulai terasa kering sekali, sebaiknya sebelum menggunakan MAC Lipstick kalian menggunakan lip balm terlebih dahulu. Pada saat memakai MAC Liptick Pink Pigeon kondisi bibir saya sedang tidak baik karena kering sekali sampai mengelupas, jadi saat pemakaian lipstick ini banyak sekali kulit mati yang semakin terlihat jelas. So, pastikan saat menggunakan matte lipstick bibir kalian sedang dalam kondisi baik. 

Untuk stay power dan transferproof, menurut saya lipstick ini sangat longlasting dan transferproof, hampir sama dengan lip cream. Saya biasa pakai dari jam 7 pagi sampai jam 7 malam masih cantik kok warnanya, hanya pudar sedikit karena makan dan minum cuma ya itu, membuat bibir saya semakin kering kerontang.

Jadi untuk kalian yang mau coba lipstick matte, MAC Lipstick seri matte bisa jadi pilihan cynnnn~

XOXO



1 comment

  1. mau coba ah, tentunya dengan warna lain karena aku gak bsia pakai warna pink

    ReplyDelete

Komentar Kasar, SARA, PROMOSI/BERJUALAN, akan dihapus. TOLONG UNTUK TIDAK MENULIS LINK HIDUP JUGA. ^^