Review LT Pro Perfecting Eye Colour Shinny (Refill ES05)


Review LT Pro Perfecting Eye Colour Shinny (Refill ES05) . Beauties, belakangan saya lagi pengen banget punya eyeshadow diluar warna nude. Terus kepikiran buat cari warna hijau, biru dan merah. Pucuk dicinta ulampun tiba, waktu jalan-jalan ke toko kosmetik langganan saya lihat LT Pro Perfrcting Eye Colour Shinny dan ada warna hijaunya. Warna-warna dalam palettenya sendiri cukup banyak dan didominasi warna terang. Saya gak mungkin pakai semua warnanya karena cuma pengen warna hijaunya saja akhirnya saya putuskan beli refill warna hijau ES05. Harganya murah kok, hanya 45ribuan satu warna.
Walaupun refill tapi dilegpaki dengan dusnya, kemasannya dusnya sama seperti kemasan produk LP Pro lainnya. Warnanya hitam matte dengan tulisan berwarna silver.
Pada bagian belakang kemasan dusnya pun terdapat keterangan produk, mulai dari Ingredients sampai Exp datenya.
Pada sisi lain dusnya pun terdapat kode warna. Warna hijau kodenya ES05, sayangnya tidak memiliki nama jadi ya cuma kodenya saja.
Didalam dusnya terdapat kertas kecil yang isinya adalah keterangan cara penggunaan produk-produk TL Pro.

Karena ini adalah kemasan refill jadi hanya dikemas platik mika biasa.
Kalau hanya dikemasa plastik mika, tapi dilengkapi juga dengan tutup. kalau kalian punya palettenya sih tinggal diambil saja warnanya ditempelkan ke palette. Tapi kalui seperti saya yang gak punya palettenya masih tetap bisa ditaroh di kemasan mikanya.
Bentuk eyeshadownya bulat sebesar koin 500 perak, yaaaa mungkin lebih besar sedikit lah. ES05 ini warnanya hijau shimmer, karena memang  LT Pro Perfecting Eye Colour Shinny isinya warna-warna shimmer. Shimmernya lumayan besar-besar dan terlihat jelas.
Soal warna dan pigmentasi gak usah diragukan lagi eyeshadow LT Pro ini. Pigmentasinya bagus banget. Shimmernya juga sangat terlihat. Sayangnya, terkstur eyeshadownya agak keras dan kasar.
Berikut swatch  LT Pro Perfecting Eye Colour Shinny ES05 dengan dan tanpa eyeshadow base.

Walaupun diaplikasikan tanpa eyeshadow base warnanya tetap intense hanya saja lebih chalky, ada eyeshadow yang tidak nempel. Sedangkan dengan eyeshadow base warnanya nempel dengan sempurna.

Berikut pengaplikasian  LT Pro Perfecting Eye Colour Shinny ES05 dikelopak mata.
Warnanya benar-benar cantik. Diaplikasikan menggunakan brush atau jari warnanya sama-sama keluar dengan baik. Selain itu eyeshadownya sangat mudah diblend, falloutnya pun gak banyak bahkan nyaris gak ada.
Mentep yakan warnanya? Sekarang saya malah pengen yang warna merahnya. Haha. Udah deh kualitas eyeshadow lokal mau yang murah atau mahal itu pada bagus-bagus. Jadi jangan uderestimate dulu.

XOXO 

4 comments

  1. Wah kacaaauu, cantik banget ijonyaaaa. Dan falloutnya dikit yaaa.
    Tertarik buat nyoba jadinyaaa :D

    Cindy,
    apriljournals.blogspot.co.id

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya warnanya cantik banget, falloutnya juga hampir gak ada haha

      Delete
  2. weeee kluar binggo warnanyaa.. kece emang eyeshadow lokal sekarang

    www.reginapit.com

    ReplyDelete

Komentar Kasar, SARA, PROMOSI/BERJUALAN, akan dihapus. TOLONG UNTUK TIDAK MENULIS LINK HIDUP JUGA. ^^