Review: Innisfree No Sebum Mineral Powder

Happy weekend guys.
Kali ini aku mau membahas tentang loose powder lagi, loose power dari Innisfree. Kalau teman-teman adalah pecinta brand Korea pasti tau tentang Innisfree. Tenunya sudah tidak asing dengan Innisfree No Sebum Mineral Powder.
No Sebum Mineral Powder ini seperti namanya "no sebum" berarti fungsinya untuk mengontrol kelebihan minyak di wajah dengan kandungan Jeju natural mineral and natural originated mint. Packagingnya sangat mungil warnanya hijau muda, gak terlalu menghabiskan ruang di pouch makeup.

Aku beli No Sebum Mineral Powder  dengan harga 89k untuk ukuran 5gr. Menurutku sih ukuran 5gm dengan harga segitu lumayan mahal, karena memang namanya loose powder dalam sehari aku bisa pakai berkali-kali. Di balik kemasannya terdapat tulisan 24M yang berarti baik digunakan sebelum 24 bulan setelah kemasan dibuka. Tapi karena isinya dikit banget, untuk 1 bulan juga habis --"


No Sebum Mineral Powder sudah di lengkapi dengan aplikator yang mungil, tebal dan 'mumpuni' untuk digunakan. Saputnya tebal, sayangnya warna saputnya putih, saat aku gunakan setelah cc cream langsung terlihat kotor. --"


Dibalik aplikatornya ada lagi tutup pengaman dengan lubang-lubang kecil tempat powdernya keluar, jadi gak berantakan deh.

No Sebum Mineral Powder teksturnya mirip bedak bayi, warnanya putih dan tidak memiliki cover apapun, fungsinya hanya mengontrol sebum saja. Aroma No Sebum Mineral Powder ini seperti jamu, benar-benar bau jamu. Buat aku sih gak masalah soal bau, karena aku suka bau jamu-jamuan, tapi untuk kalian yang tidak suka pasti akan terganggu.

 Foto diatas adalah saat aku aplikasikan No Sebum Mineral Powder tanpa di blend dan yang di bawah ini adalah setelah di ratakan. Benar-benar tidak memiliki cover.

No Sebum Mineral Powder cocok untuk pemakaian sehari-hari, karena teksturnya ringan dan membuat kulit kita terasa halus. Untuk kekuatan oil controlnya sangat baik, aku pakai loose powder ini di pagi hari sekitar pukul 7 pagi dan wajahku bebas kilap sampai pukul 11 siang.

So Far aku suka sekali dengan No Sebum Mineral Powder, tapi memang harganya agak mahal untuk ukuran kecil. Kalau kalian bagaimana?

(+)
  • Kemasannya mungil
  • Memiliki aroma rempah-rempah atau jamu
  • Oil contolnya bagus
  • Aplikatornya bagus
  • Teksturnya ringan

(-)
  • Harganya mahal untuk ukuran 5gr
  • Tidak memiliki cover
  • Aplikatornya cepat kotor

Point: 8/10

Repurchase? Maybe No, pengen coba yang lebih murah^^

XOXO

2 comments

  1. waaah cocok tu sis, kulit wajah saya juga berminyak :)

    ReplyDelete
  2. Hai sis, mau tanya. Apa bedanya no sebum mineral powder sama yang no sebum blur ya?😊

    ReplyDelete

Komentar Kasar, SARA, PROMOSI/BERJUALAN, akan dihapus. TOLONG UNTUK TIDAK MENULIS LINK HIDUP JUGA. ^^