Review: Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit

Seperti biasa aku slow banget ini, jadi sehari ini bakalan review 3 produk sekaligus, ini yang kedua yaitu Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit. Ceritanya Mustikaratu Body Butter Rose Mawar (review,disini) habis. Karena bosan dengan aroma mawar (padahal enak) aku putuskan beli lagi body butter dari Wardah, katanya sih bagus. Memang bagus kayanya soalnya harganya juga lebih mahal daripada body butter aku sebelumnya. Ini dia penampakannya :

Aku pilih Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit karena penasaran sama wanginya, sebenarnya ada banyak varian lain, tapi wanginya gak setajam Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit. Kenapa aku pilih yang wanginya tajam? Supaya gak usah pakai parfum lagi udah wangi. Hahaha....
Karena aku gak begitu suka wangi-wangi yang tajam sebenarnya wangi dari Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit agak sedikit mengganggu tapi karena wanginya tahan lama gak apa-apa deh sebagai pengganti parfum yang penting gak bau ketek. Hehe...
Ukuran Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit cukup besar yaitu 150ml cukup untuk 1 bulan kalau buat aku mungkin. Warna cream dari Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit adalah ungu, cantik.
Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit  ini teksturnya lebih kental dari body butter aku sebelumnya dan lebih lembut juga, cepat meresap ke kulit tanpa bikin kulit jadi kering. Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit mengandung Shea Butter, ekstrak Passion Fruit dan Vitamin E yang menjadikan kulit lembab dan halus lebih lama.
Saat di oles ke bagian punggung tangan dan bagian tubuh lain ternyata memang gak begitu lama si Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit sudah langsung meresap ke kulit dan beuuuhhh wanginya di satu ruangan kantor langsung kecium. Haha...
Oke deh buat kalian yang pengen pake body butter kayanya Wardah Creamy Body Butter With Passion Fruit cocok buat yang suka produk Indonesia Halal.


See You...

XOXO

No comments

Komentar Kasar, SARA, PROMOSI/BERJUALAN, akan dihapus. TOLONG UNTUK TIDAK MENULIS LINK HIDUP JUGA. ^^